Saturday, August 25, 2007

TAKUT PASIR HISAP

 


Beberapa waktu lalu
saya nonton film House of Baskervilles yang diangkat dari novel karya Sir
Arthur Conan Doyle. Ceritanya, waktu Sherlock Holmes mengejar seorang pembunuh
dari keluarga Baskervilles ia terperosok ke dalam rawa dan nyaris tenggelam
dalam kubangan Lumpur tanpa mampu melepaskan diri. Si pembunuh ini kemudian
mendekat kearah Sherlock Holmes. Sambil mengarahkan pistolnya ia memberikan
nasehat bahwa untuk melepaskan diri dari Lumpur rawa hanya ada satu cara yaitu
mencoba untuk berbaring agar tubuhnya terangkat naik lalu berusaha untuk
berenang ke tepian.



 


Lalu saya teringat
fenomena pasir hisap yang kerap terjadi di padang pasir apakah segitu bahayanya.
Setelah mencari data kemana-mana, ternyata pasir hisap tidaklah semengerikan
yang digambarkan dalam film-film. Umumnya pasir hisap hanya sedalam kaki saja
dan nggak sampe menenggelamkan orang hingga mati.


 


Pasir hisap adalah
fenomena alam dimana tanah yang padat berubah karena dipenuhi air. Dalam bahasa
inggris disebut quicksand, dimana quick diartikan cepatnya berubah ketinggian
pasir saat berada dalam kondisi semi basah.


 


Pasir hisap bukanlah
jenis tanah tersendiri, melainkan hanya pasir atau semacam butiran tanah. Pasir
hisap tidak lain kayak campuran air dan pasir, dimana pasir mengapung diatas
air. Kondisi ini bisa terjadi dimana saja pada kondisi yang tepat.


 


Cara melepaskan
diri


Seandainya seseorang
sampai tercebur ke pasir hisap, yang harus dilakukan adalah tetap tenag dan
mengurangi gerak tubuh. Kerapatan tubuh manusia adalah 1 g/cm kubik dan mampu
mengambang di air. Pasir hisap memiliki kerapatan yang lebih besar dari air,
sekitar 2 g/cm kubik. Ini berarti orang akan lebih mudah mengambang di pasir
hisap bila dibandingkan di air. Karena itu, kuncinya adalah tidak panik dan
menggerak-gerakkan tangan di seputar pasir. Tapi ia harus bergerak pelan dan
membawa tubuh ke permukaan, kemudian berbaring, maka ia akan berada dalam posisi
aman. Disebutkan pula dengan melebarkan tangan dan kaki saling berjauhan, maka
permukaan tubuh akan jadi lebih luas dan membantu kita mengambang ke permukaan
aman.


 


Nah, kemungkinan
orang-orang yang bergerak-gerak itu saja yang ditampilkan di film-film aksi
bahkan sampai tenggelam segala. Tidak seseram itu kok. So, jangan takut
ya..Asalkan tidak panik, semuanya pasti beres.


 




0 comments: